Kamis, 04 Juli 2013

SINOPSIS KISAH GAME HARVEST MOON A WONDERFUL LIFE SPECIAL EDITION


Game Harvest Moon ini adalah game yang bebas (dibebaskan), maka hanya diberikan beberapa tips yang mungkin berguna. Keseluruhan game ada 6 Chapter yang totalnya adalah 10 tahun dengan perincian satu tahun ada 4 musim dan satu musim ada 10 hari. Perlu diperhatikan juga kalau waktu dalam Harvest Moon kali ini tetap berjalan walaupun kamu berada dalam rumah ataupun kandang ternak, hanya melatih anjing saja waktu akan berhenti jadi manfaatkan waktu sebaik-baiknya.

SINOPSIS KISAH GAME HARVEST MOON

         Ayahmu baru saja meninggal, dan salah satu orang yang menghormatinya adalah pria bernama Takakura. Teman dekat ayahmu, Takakura memberitahukan bahwa dia dan ayahmu memiliki mimpi yang sama dengannya, yaitu mencari tanah pertanian kecil di luar kota dan menjalankannya berdua. Mereka akhirnya menemukan pertanian yang sudah diabaikan di tempat bernama Forgetme-not Valley. Tapi karena ayahmu telah meninggal, maka dia memutuskan kamu yang akan mengambil alih tempatnya. Kemudian, kamu dan Takakura datang ke lembah, bersiap untuk memulai kehidupan baru. Game ini mengambil waktu sampai 30 tahun, dibagi menjadi 6 bagian, masing-masing bagian bisa selama satu sampai tiga tahun. Kau bisa bercocok tanam, beternak, membesarkan anak, berinteraksi dengan penduduk desa, dan banyak lagi.
Berikut adalah informasi dari setiap bagian dan fitur dasar dari bagian tertentu
1. Awal

  •     Satu tahun lamanya
  •     Kamu memilih wanita yang ingin kamu nikahi, dan nikahi dia di akhir bagian. (Muffy, Nami atau Celia)
  •     Akhirnya kamu memiliki segalanya untuk menjalankan pertanian, dan tujuanmu dibagian ini adalah membuat pertanian milikmu menjadi lebih baik, jangan lupa perlengkapi semua peralatan dan binatang.
  •     Kamu bisa memulai dengan menjalin persahabatan dengan penduduk desa, persahabatan itu akan berakhir seumur hidup.


2. Happy Birthday

  •     Dua tahun
  •     Dimulai sekitar 3 tahun setelah berakhirnya bagian pertama
  •     Kamu dan istrimu akan memiliki seorang anak dan bisa bermain bersamanya.
  •     Rumahmu harus direnovasi
  •     Anakmu bertambah besar, jadi belikan dia baju baru yang lebih besar
  •     Grant, Samantha, dan Kate sudah pindah
  •     Van menjual mainan untuk anakmu, dan kambing juga.
  •     Kamu bisa mendapatkan Seed Maker di bagian ini
  •     Kamu juga bisa mendapatkan Tartan di bagian ini
  •     Bebek mulai muncul di sini
  •     Galen sudah pindah


3. Happy Harvesting

  •     Tiga tahun
  •     Dimulai beberapa tahun setelah bagian 2
  •     Anakmu sudah semakin besar, kamu bisa memberinya hadiah
  •     Rumahmu perlu direnovasi lagi
  •     Hugh sudah menjadi remaja. Baju dan perilakunya mulai berubah
  •     Lumina beranjak dewasa. Baju dan nada yang dia mainkan sudah berubah
  •     Kamu dapat membeli Daachan dari Van
  •     Reruntuhannya sudah bertambah 


4. Happy Farm Life

  •     Dua tahun
  •     Dimulai beberapa tahun setelah berakhirnya bagian ke-3
  •     Anakmu sudah remaja
  •     Rumahmu menjadi lebih besar
  •     Kamu sudah berumur, seperti kebanyakan orang di lembah tersebut
  •     Hugh dan Kate sudah dewasa. Baju dan tingkah lakunya berubah
  •     Reruntuhannya juga sudah bertambah lagi


5. The Journeying Chapter (Tabidachi no Shou)

  •     Setahun lamanya
  •     Mulai beberapa tahun setelah berakhirnya bagian 4
  •     Anakmu sudah dewasa
  •     Reruntuhannya semakin besar
  •     Anakmu jatuh cinta dengan Kate atau Lumina


6. The Twilight Chapter (Tasogaru no Shou)

  •     Satu tahun
  •     Kamu makin tua, nih!
  •     Semua orang di sekitarmu juga sudah menua
  •     Anakmu sudah membuat kepastian dengan jalan hidupnya

2 komentar: